Jumat, 15 April 2011

Berbuat baik adalah ungkapan syukur



Yesus yang memilih aku dan kamu untuk menjadi anak-anakNya. Ia seperti Bapa yang hebat. Bapa kekal, dan janjiNya selalu teguh.

saat saya kembali merenungkan pengorbanan Yesus di kayu salib, saya menyadari sesuatu, bahwa hidup kekal hanya melalui Dia saja.
Perbuatan baik tidak akan membawa kepada kehidupan kekal.
Berbuat baik adalah salah satu ungkapan syukur kepada Tuhan yang sudah mengaruniakan kasihNya terlebih dahulu melalui pengorbanan anakNya yang tunggal yang mati di Golgota di atas kayu salib.

Maka dari itulah dianjurkan berbuat baik dan mengasihi sesama manusia. Karena, lebih dahulu Tuhan sudah mengasihi kita.
Berbuat baik untuk masuk sorga adalah hal yang tidak mungkin.
Beribadah saja pun tidak.

yang membuat aku dan kamu bisa masuk ke kehidupan yang kekal, adalah dengan percaya kepada Kristus Yesus. MengenalNya lebih dan lebih lagi.

Beribadah dan berbuat baik atau mengasihi sesama adalah wujud dari tindakan bahwa kamu dan saya mengucap syukur atas apa yang sudah Tuhan berikan, termasuk pengorbannanNya di Golgota. demi hidup umat manusia, dan menghapus dosa dunia, Ia rela mati, namun Ia bangkit untuk membuktikan bahwa kuasa dosa tidak berkuasa lagi atas kita yang percaya padaNya.


*Tidak sabar menanti hari paskah tiba* :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Follow my Twitter @_heniie